Bagi Anda pengguna situs jejaring sosial Facebook, kini tidak perlu lagi bingung harus meng-scrollatau mengunjungi satu persatu halaman FB teman-teman – atau bahkan mantan pacar – Anda, untuk mengetahui seperti apa status hubungan mereka sekarang. Seperti yang kita ketahui bersama, FB menyediakan berbagai pilihan status hubungan yang biasa dipilih oleh para penggunanya. Pilihan status tersebut adalah; menikah, bertunangan, berpacaran, sendiri atau jomblo, rumit, bahkan bercerai juga ada.
Dengan bantuan platform RelationBook yang bisa dikoneksikan dengan halaman FB Anda, berbagai status hubungan terbaru dari teman-teman Anda akan diketahui tanpa harus menggunakan cara manual yang ribet tadi. RelationBook sendiri merupakan perangkat baru yang memungkinkan Anda mengetahui status hubungan dari teman Facebook. Jika Anda setuju untuk mengakses perangkat ini menggunakan akun FB, RelationBook akan menampilkan gambar semua teman Anda beserta status hubungan mereka. Selain itu, Anda juga dapat menelusuri grafik terbuka berdasarkan gender atau status. Jika ingin mencari tahu hubungan seseorang saja, tinggal mengetikkan namanya di kolom pencarian. Semua panel tersebut terletak di sebelah kiri dari situs ini.
*Ben Lang* – salah satu yang mengembangkan aplikasi ini bersama *Alex Wolkov* dan *Shay Dannan* – seperti dilansir dari thenextweb.com, Jumat (6/7/2012), mengatakan bahwa RelationBook dapat membantu siapa saja yang ingin melacak hubungan teman-teman mereka. Di satu sisi, RelationBook seperti memberikan kemudahan untuk yang ingin mengintai (stalker) status hubungan seseorang. Namun, di sisi lain aplikasi ini juga membantu Anda untuk mengucapkan selamat jika ada diantara teman Anda tersebut yang statusnya telah berganti dari “berpacaran” menjadi “bertunangan” atau “menikah”. 'Good Job ^^'
sumber: salingsilang.com
No comments:
Post a Comment